KOPRI PC PMII Kota Samarinda Akan Gelar Diskusi Perlindungan Perempuan dan Anak dari Predator Seksual

Julaihan, Ketua KOPRI PC PMII Kota Samarinda periode 2024-2025.

Ideanews.co, Samarinda – Kopri PC PMII Kota Samarinda akan menggelar diskusi bertema “Perlindungan Perempuan dan Anak dari Predator Seksual” pada hari Jumat, 28 Februari 2025. Kegiatan ini akan berlangsung di pelataran Perpustakaan UINSI Samarinda.

Menghadirkan narasumber yang ahli di bidangnya, yaitu Ketua Satgas PPKS (Perlindungan Perempuan dan Anak dari Kekerasan Seksual), Diajeng Laily, M.Si.

Diskusi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang cara-cara melindungi diri dari pelecehan seksual, baik yang terjadi akibat tekanan psikologi maupun kejahatan seksual berbasis teknologi. Kegiatan ini juga ingin membekali peserta dengan pengetahuan penting tentang langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan dalam menghadapi ancaman pelecehan seksual, baik secara langsung maupun melalui platform digital.

Flyer Kegiatan yang digelar oleh KOPRI PC PMII Kota Samarinda.

Julaihah, Ketua Kopri PC PMII Kota Samarinda, menyampaikan harapannya terhadap pelaksanaan kegiatan ini. “Pelecehan seksual itu seperti benang kusut yang sulit terurai sehingga akan menjadi keputus-asaan bagi korban jika tidak didampingi ataupun sharing ke perempuan seperti ini. Harapan dari diskusi ini adalah bisa membantu perempuan-perempuan agar bisa melindungi dirinya sendiri dan sekitarnya,” ujar Julaihah.

Diskusi ini diharapkan tidak hanya memberikan wawasan kepada peserta tetapi juga mendorong mereka untuk menjadi agen edukasi di lingkungan masing-masing. Dengan demikian, diharapkan mahasiswa dapat lebih waspada terhadap ancaman pelecehan seksual dan dapat memberikan dukungan kepada orang di sekitarnya untuk menghindari dan melawan berbagai bentuk kekerasan seksual. (Tim Redaksi)

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *