Ideanews.co, Penajam – Infrastruktur jalan menuju kawasan pesisir Pantai Tanjung Jumlai menjadi perhatian utama dalam reses yang digelar anggota DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Jamaludin, pada masa persidangan II tahun 2025.
Kegiatan serap aspirasi ini berlangsung di Kelurahan Saloloang, RT 01, Kecamatan Penajam, pada Senin (24/02/2025) pukul 08.00 WITA.
Dalam pertemuan tersebut, warga menyampaikan keluhan terkait kondisi jalan lingkungan dan akses utama menuju kawasan pesisir, khususnya di daerah Pelampang, Sidorejo, Kampling, dan Sesumpu.
“Masyarakat berharap pemerintah yang baru ini dapat segera memprioritaskan perbaikan infrastruktur jalan dan meningkatkan kualitasnya,” ujar Jamaludin.
Ia menyoroti kondisi jalan menuju objek wisata Pantai Tanjung Jumlai yang dinilai sangat memprihatinkan. Banyak titik jalan yang berlubang parah, sehingga membahayakan pengguna jalan.
“Jalan yang rusak ini bukan sekadar menghambat akses, tetapi juga mengancam keselamatan warga. Bahkan sudah ada korban jiwa akibat kondisi jalan yang tidak layak,” terangnya.
Jamaludin menegaskan bahwa masyarakat berkomitmen untuk terus mengawal aspirasi ini agar diperjuangkan oleh Pemerintah Daerah (Pemda) PPU yang baru.
“Kami akan membawa persoalan ini dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) agar mendapat perhatian serius dan segera ditindaklanjuti,” pungkasnya.
Dengan adanya dorongan dari DPRD dan partisipasi aktif masyarakat, diharapkan perbaikan jalan menuju Pantai Tanjung Jumlai dapat segera terealisasi demi kenyamanan dan keselamatan bersama. (Adv)