DPRD PPU Minta UPT PU Segera Perbaiki Jalan Usaha Tani, Soroti Pemanfaatan Material Lokal

Sekretaris Komisi III DPRD PPU, Sariman.

Ideanews.co, Penajam – Kondisi jalan usaha tani yang rusak masih menjadi keluhan utama para petani dan pekebun di Penajam Paser Utara (PPU).

Menanggapi hal ini, Sekretaris Komisi III DPRD PPU, Sariman, meminta Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Pekerjaan Umum (PU) di empat kecamatan untuk segera mengambil langkah konkret dalam perbaikan infrastruktur tersebut.

Menurut Sariman, pemerintah daerah telah menyediakan bahan material yang bisa digunakan untuk perbaikan, sehingga UPT PU seharusnya tidak menunda pengerjaan.

“Material sudah ada, tinggal bagaimana UPT PU bisa memaksimalkan penggunaannya untuk memperbaiki akses jalan tani ini agar distribusi hasil pertanian dan perkebunan lebih lancar,” ujarnya, Senin (10/3/2025).

Ia menyoroti, perbaikan jalan usaha tani tidak cukup hanya dengan meratakan permukaan menggunakan alat berat. Jika tidak didukung material yang sesuai, jalan yang sudah diperbaiki akan kembali rusak, terutama saat musim hujan.

“PUPR harus memastikan ada koordinasi yang baik dengan UPT PU agar jalan tidak hanya diratakan saja, tetapi juga diperbaiki dengan material yang tepat supaya lebih tahan lama,” tegasnya.

Sariman juga menyinggung anggaran besar yang telah dikucurkan untuk infrastruktur melalui UPT PU pada tahun sebelumnya, yang mencapai ratusan miliar rupiah.

Menurutnya, dana tersebut harus dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, terutama di daerah pelosok.

Selain itu, ia menyarankan agar pemerintah menggunakan material lokal yang lebih ekonomis namun tetap efektif. Salah satunya adalah tanah laterit yang banyak tersedia di Babulu.

“Tanah laterit ini lebih keras, tidak berdebu, dan tidak becek saat hujan. Biayanya juga lebih murah karena bisa didapat dari sumber lokal. Ini bisa jadi solusi terbaik untuk perbaikan awal jalan usaha tani,” jelasnya.

Dengan optimalisasi sumber daya yang ada dan koordinasi yang lebih baik antara DPUPR dan UPT PU, Sariman berharap perbaikan jalan usaha tani bisa segera dilakukan demi mendukung produktivitas para petani dan pekebun di PPU. (Adv)

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *