Ketua Komisi II DPRD PPU: Transisi Kepemimpinan Harus Jaga Keberlanjutan Program Pemerintah

Ketua Komisi II DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Thohiron.

Ideanews.co, Penajam – Ketua Komisi II DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Thohiron, menekankan pentingnya kesinambungan visi dan misi dalam setiap pergantian kepemimpinan daerah.

Menurutnya, program yang telah dirancang dan dijalankan oleh penjabat (Pj) Bupati seharusnya dilanjutkan oleh Bupati dan Wakil Bupati terpilih agar pembangunan tidak terhenti di tengah jalan.

“Seyogianya, visi misi kepemimpinan itu memiliki keberlanjutan. Contohnya dalam pembangunan infrastruktur, capaian yang telah dilakukan oleh pemimpin sebelumnya perlu dievaluasi, lalu kekurangannya harus diteruskan oleh pemimpin berikutnya,” ujar Thohiron Senin (10/3/2025).

Ia mencontohkan proyek Coastal road atau jalan pantai yang dibangun di sepanjang pantai, hingga kini belum terselesaikan. Menurutnya, salah satu kendala utama adalah kurangnya kesinambungan antara kebijakan Bupati sebelumnya dengan yang berikutnya.

“Masalahnya, tidak ada kesinambungan dalam perencanaan jangka panjang. Setiap Bupati punya visi dan misi sendiri, sehingga program sebelumnya kadang terhenti atau bahkan berubah arah,” tambahnya.

Namun, Thohiron menegaskan, ada empat layanan dasar yang tidak boleh diabaikan oleh pemimpin daerah, baik yang lama maupun yang baru.

Keempat layanan dasar tersebut adalah kemudahan masyarakat dalam mencari pekerjaan, akses pelayanan kesehatan yang terjangkau, pendidikan berkualitas yang dapat diakses semua lapisan masyarakat, serta penyediaan tempat tinggal yang layak huni.

“Empat hal ini harus terus berkesinambungan, karena merupakan kebutuhan dasar masyarakat. Jika masyarakat mudah mendapatkan pekerjaan, mampu berobat dengan biaya terjangkau, mendapatkan pendidikan berkualitas, dan memiliki rumah layak huni, maka kesejahteraan mereka akan meningkat,” tegasnya.

Thohiron berharap agar transisi kepemimpinan di PPU tidak hanya sekadar pergantian figur, tetapi juga membawa kesinambungan program yang bermanfaat bagi masyarakat.

Ia menilai bahwa pemerintah daerah harus memiliki komitmen kuat dalam menjaga keberlanjutan pembangunan demi kesejahteraan rakyat. (Adv)

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *