Prabowo Dampingi Jokowi Saat Upacara HUT Ke-79 RI di IKN

IdeaNews.co – Upacara HUT ke-79 RI digelar di Istana Negara Ibu Kota Nusantara dan Istana Merdeka Jakarta. Presiden terpilih Prabowo Subianto berada di samping kanan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat upacara di Istana Negara IKN. Sabtu (17/8/2024)

Jokowi mengenakan pakaian adat kustin Kutai bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo. Sementara itu, Prabowo mengenakan beskap warna hitam adat Jawa Timur dan ikat kepala.

Prabowo terlihat duduk dan berdiri di samping kanan Jokowi saat upacara berlangsung. Sedangkan di sisi kiri Jokowi, terlihat Iriana Jokowi dan jajaran pimpinan lembaga negara berada di belakang.

Sementara itu, di Istana Merdeka Jakarta, Wapres Ma’ruf Amin dan istri, Wury Estu Handayani, mengenakan pakaian adat Pontianak. Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka mengenakan pakaian adat Papua bersama istri, Selvi Ananda.

Diketahui, rangkaian acara 17 Agustus 2024 di IKN sudah dimulai pukul 00.00 Wita dengan Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci di Taman Kusuma Bangsa IKN. Agenda berlanjut pada pukul 09.15 Wita untuk Pertunjukan Kesenian di Lapangan Upacara Istana Negara IKN

Kemudian, akan ada Kirab Duplikat Bendera Pusaka dan Salinan Teks Proklamasi di Istana Negara IKN Pukul 10.15 Wita sebelum pada pukul 11.00 Wita Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Upacara Istana Negara IKN dimulai. (Tim Redaksi)

IdeaNews

Related Posts

Sambut HUT Kemerdekaan MPC PP Kabupaten Paser mengelar Turnamen Bridge Of Domino Pemuda Pancasila Cup Se Kabupaten Paser

IdeaNews.co – Dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 79, MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Paser mengelar Turnamen Bridge Of Domino Pemuda Pancasila Cup yang dibuka untuk umum, dengan total hadiah sebesar…

Setelah Dicecar Netizen, Akhirnya Armor Toreador Dibekuk Polisi

IdeaNews.co – Selebgram sekaligus mantan atlet anggar bernama Cut Intan Nabila menjadi perbincangan publik setelah rekaman CCTV kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan oleh sang suami, Armor Toreador beredar.…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kamu Melewatkan

Genjot Partisipasi Pemilih, PPK Samarinda Utara Gelar Sosialisasi Pilkada 2024

  • By IdeaNews
  • September 4, 2024
  • 17 views
Genjot Partisipasi Pemilih, PPK Samarinda Utara Gelar Sosialisasi Pilkada 2024

KPU Samarinda Sosialisasikan Pilkada 2024 Melalui Jalan Sehat

  • By IdeaNews
  • September 1, 2024
  • 14 views
KPU Samarinda Sosialisasikan Pilkada 2024 Melalui Jalan Sehat

Setelah Isran-Hadi KPU Kaltim Terima Pendaftaran Rudy-Seno

Setelah Isran-Hadi KPU Kaltim Terima Pendaftaran Rudy-Seno

Sambut HUT Kemerdekaan MPC PP Kabupaten Paser mengelar Turnamen Bridge Of Domino Pemuda Pancasila Cup Se Kabupaten Paser

Sambut HUT Kemerdekaan MPC PP Kabupaten Paser mengelar Turnamen Bridge Of Domino Pemuda Pancasila Cup Se Kabupaten Paser

KPU Samarinda Nyatakan Berkas Pendaftaran Andi Harun-Saefuddin Zuhri Lengkap

KPU Samarinda Nyatakan Berkas Pendaftaran Andi Harun-Saefuddin Zuhri Lengkap

Isran-Hadi Pendaftar Pertama Pilkada Kaltim 2024 di KPU Provinsi

Isran-Hadi Pendaftar Pertama Pilkada Kaltim 2024 di KPU Provinsi