Bedah Visi Misi di UMKT: Rudy Mas’ud Tekankan Pentingnya Pendidikan dan Infrastruktur untuk Kalimantan Timur

IdeaNews.coUniversitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) menggelar acara diskusi bedah visi misi Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur pada Rabu, (13/11/2024), bertempat di Working Space Gedung Jenderal Sudirman, UMKT.

Diskusi ini menghadirkan Calon Gubernur Rudy Mas’ud yang memaparkan rencana strategisnya untuk membangun kualitas sumber daya manusia (SDM) dan infrastruktur di Kalimantan Timur (Kaltim).

Acara ini dihadiri oleh dosen, tenaga pendidik, dan mahasiswa UMKT yang antusias berdialog dan menggali program Rudy-Seno.

Dalam sambutannya, Rudy mengapresiasi UMKT sebagai institusi pendidikan dengan akreditasi Baik Sekali, dan tak heran jika Menteri Pendidikan Indonesia berasal dari Muhammadiyah.

“UMKT sangat berpotensi dalam mencetak SDM yang berkualitas. Kami tak ragu dengan peran UMKT sebagai motor penggerak pendidikan di Kaltim,” ucap Rudy Mas’ud, Rabu (13/11/2024).

Rudy menekankan, pentingnya pendidikan tinggi sebagai jalan menuju kesejahteraan. Menurutnya, masyarakat Kaltim perlu didorong untuk menyelesaikan minimal 16 tahun pendidikan, atau setara dengan gelar S1.

“Saat ini, data BPS menyebut rata-rata pendidikan hanya sampai 9 tahun. Ini tak cukup di era milenial dan Gen Z. Minimal pendidikan harus 16 tahun, bahkan jika bisa hingga doktoral,” ungkapnya.

Calon Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud saat diwawancarai awak media.

Ia juga mengkritik hambatan beasiswa yang seringkali memiliki syarat ketat, seperti IPK minimal 3.0, jumlah penerima yang terbatas, hingga mirisnya jika harus terkoneksi dengan orang dalam.

“Pendidikan ini adalah tiket, tetapi tempat duduknya belum bisa menjamin orang bisa punya pekerjaan. Sehingga, kalau tidak sekolah atau kuliah, bisa dipastikan sulit untuk mendapatkan lapangan pekerjaan yang layak,” tuturnya.

Selain itu, dalam hal infrastruktur, Rudy menyoroti kondisi Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), yang menurutnya kurang mendapatkan perhatian dalam pembangunan aksesibilitas.

“Mahulu masih terisolasi. Untuk perjalanan darat ke Samarinda, warga harus melewati medan sungai yang penuh tantangan. Kami ingin memastikan akses transportasi yang lebih baik bagi warga Mahulu,” ujarnya.

Ia juga berkomitmen membuka akses pendidikan berkualitas di setiap kabupaten dan kota, bukan hanya di kawasan perkotaan.

“Makanya, anak-anak kita harus melek politik, agar tidak salah memilih pemimpin. Sebab, keputusan yang diambil adalah buah dari produk politik. Kalau salah memilih pemimpin, kita akan menanggung itu,” jelasnya.

Sementara itu, Rektor UMKT, Muhammad Musiyam, menyambut baik acara ini dan menyatakan bahwa pendidikan politik sangat diperlukan di kalangan masyarakat, terutama generasi muda.

“Bedah visi misi ini kami anggap sebagai kuliah umum, general lecture, kesempatan bagi mahasiswa untuk mengenal kebijakan publik dan memilih pemimpin yang bisa diandalkan,” katanya.

Musiyam juga turut menyampaikan, jika program unggulan dari paslon nomor urut 02, Rudy-Seno  yakni Gratispoll, menurutnya adalah bagus. “Bagus,” sebut Musiyam, singkat.

Terakhir, acara ini diharapkan dapat membuka wawasan mahasiswa UMKT terkait pentingnya peran politik dalam menentukan kebijakan publik yang berpengaruh langsung pada kehidupan sehari-hari. (Tim Redaksi)

IdeaNews

Related Posts

Optimis Unggul di Real Count, Rudy-Seno Deklarasikan Kemenangan Pilgub Kaltim

IdeaNews.co – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim dari pasangan calon (Paslon) nomor urut 02, Rudy Mas’ud dan Seno Aji, menggelar konferensi pers di Kantor DPD Golkar Kaltim usai menyaksikan…

Kampanye Akbar Terakhir, Ratusan Pelaku UMKM Dukung Program Gratispol-Gaspol

IdeaNews.co – Kegiatan kampanye akbar bertajuk Konser Harumkan Kaltim sukses terlaksana di Stadion Gelora Kadrie Oening Samarinda, Sabtu (23/11/2024). Ribuan warga Samarinda nampak antusias berbondong-bondong memadati lokasi guna menyaksikan performa…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kamu Melewatkan

Pilkada Serentak Kaltim 2024 Berlangsung Sukses Tanpa Insiden

  • By IdeaNews
  • December 1, 2024
  • 0
  • 5 views
Pilkada Serentak Kaltim 2024 Berlangsung Sukses Tanpa Insiden

KPU Kaltim Gelar Pemungutan Suara Ulang di Lima TPS, Sesuai Rekomendasi Bawaslu

  • By IdeaNews
  • December 1, 2024
  • 0
  • 4 views
KPU Kaltim Gelar Pemungutan Suara Ulang di Lima TPS, Sesuai Rekomendasi Bawaslu

KPU Kaltim Minta Seluruh Pihak Tunggu Hasil Perhitungan Resmi

  • By IdeaNews
  • November 29, 2024
  • 0
  • 8 views
KPU Kaltim Minta Seluruh Pihak Tunggu Hasil Perhitungan Resmi

Serukan Pilkada Damai, Yenni Pandang Perbedaan Wajar dalam Demokrasi

  • By IdeaNews
  • November 29, 2024
  • 0
  • 2 views
Serukan Pilkada Damai, Yenni Pandang Perbedaan Wajar dalam Demokrasi

Kemajuan Infrastruktur Diapresiasi Wakil Rakyat Kaltim Yenni Eviliana

  • By IdeaNews
  • November 29, 2024
  • 0
  • 1 views
Kemajuan Infrastruktur Diapresiasi Wakil Rakyat Kaltim Yenni Eviliana

Sorot Turunan Muara Rapak, Sabaruddin Dorong Pembangunan Jalan Layang

  • By IdeaNews
  • November 28, 2024
  • 0
  • 4 views
Sorot Turunan Muara Rapak, Sabaruddin Dorong Pembangunan Jalan Layang